Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Provinsi NTB, Bapak H. Sadimin, ST., MT mewakili Sekretaris Daerah Provinsi NTB membuka Kegiatan Rapat Koordinasi Penyesuaian Nomenklatur Baru Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman Republik Indonesia dengan Rencana Struktur Organisasi Baru Dinas Perumahan dan Permukiman Provinsi NTB dan Kabupaten/Kota se-Provinsi NTB pada Rabu, 30 September 2024 bertempat di Ruang Rapat Utama Disperkim Provinsi NTB.
Kegiatan ini dalam rangka Penyesuaian Nomenklatur Baru pada Struktur Organisasi dari Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman Republik Indonesia dengan Rencana Struktur Organisasi Baru Dinas Perumahan dan Permukiman Provinsi NTB dan Kabupaten/Kota se-Provinsi NTB yang dihadiri langsung oleh BKD Provinsi NTB, Biro Organisasi Setda Provinsi NTB, Kepala BP2PNT1, BPPW NTB, Kepala Disperkim Kabupaten/Kota se Provinsi NTB.
Hadir juga dalam kegiatan ini yang sekaligus meberikan arahan, Ketua Tim Percepatan Pengembangan Kawasan Strategis SAMOTA Provinsi NTB, Bapak Ir. H. Badrul Munir, MM dan Anggotanya Prof. Dr. Ir. Syamsul H. Dilaga, MS serta Drs. H. Muzakkir, M.Sc serta Pejabat Struktural Dinas Perumahan dan Permukiman Provinsi NTB. (TIM PPID)